Rabu, 28 Desember 2016

cina membantai cina di tanah nusantara ( bagian dari kisah wukir kelir )

saat ini cina daratan sudah menjadi salah satu negara adi daya yang memiliki segala aspek yang menjadi syarat negara adi daya. jumlah penduduk besar, sumber daya alam melimpah, perekonomian yang kuat, pemerintahan dan perpolitikan yang mapan, ditambah lagi dengan kekuatan militer yang tangguh. semua itu sudah dipenuhi oleh negara tiongkok. istimewanya negara cina ini memiliki diaspora berjumlah ratusan orang di seluruh negara dan memiliki kekuatan lokal yang lumayan diperhitungkan. jadi bisa jadi setelah fase negara adi daya, tiongkok bisa menjadi negar adi kuasa yang berkuasa lintas benua dan mengalahkan amerika melalui cara militer maupun politik. 











di afrika dan amerika selatan, cina sudah menunjukan kekuatannya hingga mampu mempengaruhi pemerintahan secara sistematis dan penanaman ideologi komunis dalam beberapa pilar pilar pembentuk sebuah negara. cara seperti itu sesungguhnya selalu dilakukan oleh para penguasa sejak jaman iskandar zulkarnaen, romawi, hingga ottoman dengan berbagai ideologi yang dibawa masing masing penguasa. propaganda tersebut juga dilakukan dengan baik oleh amerika sebagai penguasa berikutnya dengan ideologi kapitalis yang ditanamkan. jika berikutnya tiongkok menjadi penguasa, maka tidak aneh jika melakukan hal serupa. demikian juga politik yang diterapkan tiongkok di negara indonesia, karena penguasa baru sehingga masyarakat masih janggal seperti saat dahulu orang bule banyak masuk dan bekerja di berbagai proyek di indonesia. 








yang membedakan adalah tiongkok adalah negara dengan jumlah diaspora sangat banyak seperti kisah orang spanyol yang menjadi bagian dari beberapa negara di amerika selatan. meskipun berakar dari spanyol, namun tidak berarti akan sama pandangan geopolitiknya dengan spanyol. demikian juga dengan anak keturunan orang cina di berbagai negara, termasuk di indonesia. mereka bisa bertolak belakang dengan pandangan politik cina daratan. akar keluarga memang dari cina daratan, namun penduduk tionghoa di indonesia akan lebih memilih pandangan politik indonesia yang sejak lama menjadi tempat kelahiran dan tumpah darahnya. banyak orang cina di indonesia yang nasionalis. lebih banyak lagi orang pribumi yang rela menjadi antek penjajah. 




seperti Ramalan ke tujuh prabu Joyoboyo : Tikus Pithi Hanoto Baris. Wong Jowo Kari Separo, Wong Cino Kari Sejodoh, Wong Londo Gela-Gelo. 

artinya : orang kecil berkumpul menumbangkan kedzaliman penguasa. dengan korban luar biasa besar, sehingga orang pribumi tinggal separuh, orang cina tinggal sepasang dan penjajah kehilangan akal sehatnya.







dari ramalan pertama hingga ke enam, semua terbukti tepat dan sekarang jatahnya ramalan yang ke tujuh. dari penafsiran ramalan tersebut, orang londo ( konotasi penjajah buka perlambangan orang barat )  akan mengalami kegagalan dan frustasi, orang pribumi yang akan kehilangan banyak sekali saudaranya untuk mempertahankan tumpah darahnya, sedangkan orang cina nasionalis akan berperang dengan orang cina pengkhianat hingga menyisakan sepasang saja. 




bagaimana orang cina tinggal sepasang itu adalah lambang bahwa semua orang cina yang lahir di indonesia berjiwa nasionalis. berusaha keras memusnahkan sesama orang cina yang pro penjajahan anti pancasila. seperti saat pemberontakan cina di lasem jawa tengah. lebih baik mati daripada hidup di jajah. mereka berjuang melawan penjajahan tapi yang memusuhi mereka juga berasal dari keluarga cina juga. di sini terlihat faktor orang cina sebagai penentu kemenangan orang pribumi yang sudah berjuang keras melawan penjajahan hingga mengorbankan separuh dari populasinya.







entah itu orang amerika atau orang cina daratan, jika datang ke indonesia tanpa mengikuti aturan main di indonesia. berarti mereka berniat menjajah. sejarah membuktikan : 

1. awal mula VOC masuk ke nusantara untuk berdagang, selanjutnya ingin menguasai. 

2. jika merasa mereka yang datang ke indonesia dengan membawa propaganda saudara tua, sudah ada cerita serupa saat jepang menjajah indonesia. 

3. apabila darah dan akar budaya menjadi pola persuasif, maka lihatlah taiwan dan cina daratan yang serumpun namun bermusuhan. 


4. tidak ada agama yang mengajarkan kekerasan. hanya permainan intelijen yang mengorbankan orang orang awam dan lugu.


kita harusnya sudah jelas dan tegas. apapun suku bangsanya. apapun agama dan kepercayaannya. jika lahir dan hidup di indonesia. maka kita adalah orang indonesia. jangan pernah berpikir hal yang masih dalam angan angan. orang cina di indonesia adalah saudara, sebagai saudara harus saling melindungi. jika ada keluarga kita yang melenceng dari jalur pancasila sebagai ideologi, sudah menjadi kewajiban yang terdekat untuk meluruskan. jangan biarkan cina daratan, amerika atau pihak pihak lain membuat indonesia terjajah kembali. mari bersama sama menjaga indonesia tetap berdiri tegak dalam dasar ideologi pancasila.







kisah wukir kelir adalah kisah dimana wukir dalam bahasa saksekerta adalah gunung yang melambangkan kejayaan dan keagungan. sedangkan kelir adalah gambaran atau ukiran yang menjadi kisah perjalanan. sehingga jika diartikan secara luas, wukir kelir adalah perjalanan sejarah sebuah bangsa menuju kejayaan.  generasi saat ini adalah gennerasi yang akan mengalami masa kepahitan luar biasa, dimana peperangan dan kejahatan akan berhadapan langsung dengan kebaikan dan keselarasan. setiap perubahan jaman membutuhkan banyak sekali korban. seperti pada masa nabi nuh yang hanya menyisakan sekelompok orang saja yang terangkut dalam perahu. semoga kita selalu dalam lindungan kebaikan dan keselarasan.




Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...